Polres Donggala Himbau Warga Jaga Keamanan

  • Whatsapp
Wakapolres Donggala, Kompol Abu Bakar Djafar SH, MM
menyampaikan pencerahan kepada masyarakat usai sholat jumat di Masjid Al Hidayah
Kelurahan Gunung Bale, Kecamatan Banawa, Donggala. (FOTO : Ist)
KAILIPOST.COM,- DONGGALA

WAKIL Kepala Kepolisian daerah Donggala, Kompol Abu Bakar Djafar mengajak kepada masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan di tahapan-tahapan Pilkada serentak 27 Juni 2018. ‘’Saya mengajak kita semua untuk tetap menjaga keamanan selama Pilkada saat ini,” ujarnya usai pimpin salat jumat di Masjid Al Hidayah Kelurahan Gunung Bale, (12/4/2018) pekan lalu.
Pilkada jangan dijadikan sebagai permusuhan, perpecahan antar sesama,  dan selalu menjaga keharmonisan dan ketentraman sesama masyarakat. Pada bagian lain orang nomor dua Polres Donggala itu menyinggung soal penyalahgunaan narkoba. Dia menjelaskan, bahwa data di Kepolisian Resor Donggala mencatat saat ini sebanyak 57 orang tahanan di sel Polres dari berbagai tindak kriminalitas. 
Dari jumlah tersebut, ada sebanyak 34 di antaranya ialah pelaku narkoba sembilan di antaranya ialah perempuan.

Berita terkait