Prediksi Pejabat Lolos di Job Fit Pemprov Sulteng, Gubernur: Saya Pilih Yang Terbaik

  • Whatsapp

Ada sembilan kotak jabatan eselon 2B kosong. Data sebelumnya diekspose kailipost.com yaitu; 1) Dinas Perkebunan dan Peternakan; 2) Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah; 3) Badan Kepegawaian Daerah; 4) Dinas Kesehatan; 5) Dinas Pemberdayaan, Perlindungan KB; 6) Dinas ESDM; 7) Badan Pemberdayaan SDM; 8) Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah; 9) Dinas Perpustakaan.

Beberapa spekulasi berkembang di masyarakat, siapa yang akan dipilih Gubernur Anwar Hafid dan Wagub Reny A Lamadjido ‘masuk kabinet’ badan/dinas – OPD yang kosong? Bahkan sumber Biro Adpim Sulteng mengirim rilis akan dilakukan transparan 17 April 2025 mendatang.

‘’Job fit juga dapat rolling pejabat lama ke kotak jabatan yang kosong. Alias pindah. Bisa juga diisi orang baru yang promosi dari eselon 2A. Itu sudah ranah kebijakan gubernur. Felling saya ada yang dirolling dari jabatan lama ke kotak jabatan yang kosong. Ada yang dari Morowali dan Palu,’’ kata salah seorang pensiunan Pemprov Sulteng 13 April 2025 di Palu.

Berita terkait