MUDIK GRATIS Pemprov Sulteng Capai 1.000 Pemudik

  • Whatsapp
Foto: ist

Sulteng,- Program BERANI Mudik Gratis 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah telah mencapai kuota maksimal sebanyak 1.000 peserta. Program ini mendapat respons positif dari masyarakat sejak pendaftaran dibuka.

“Kami melihat antusiasme yang tinggi dari masyarakat. Sejak pendaftaran dibuka, kuota 1.000 orang langsung terpenuhi,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Sulawesi Tengah, Sumarno, saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp pada Senin (24/3/2025).

Pemberangkatan perdana akan berlangsung pada Rabu, 26 Maret 2025, di Jalan Samratulangi, depan kantor Gubernur Sulawesi Tengah.

Berita terkait