Courtois kembali menjadi penyelamat Madrid dengan menepis tendangan keras Alex Baena di menit ke-58. Madrid yang mulai menguasai bola mencoba menekan balik dengan peluang Fede Valverde.
Diego Conde harus bekerja keras menggagalkan tembakan first-time Valverde setelah menerima umpan dari Luka Modric. Villarreal terus menekan dan hampir menyamakan skor melalui Ayoze di menit ke-84.
Ayoze menerima bola dengan membelakangi gawang sebelum berputar dan melepaskan tembakan yang masih melambung. Madrid berhasil mempertahankan keunggulan hingga peluit panjang berbunyi.
Carlo Ancelotti mengakui kemenangan ini sangat berarti karena timnya dalam kondisi kelelahan. Ia menyoroti jadwal padat yang membuat Madrid harus bertanding tanpa istirahat cukup.
Pelatih asal Italia itu menegaskan timnya sudah meminta LaLiga mengubah jadwal, tetapi tidak mendapat respons. “Madrid tak akan bermain lagi jika aturan istirahat 72 jam diabaikan,” katanya di Real Madrid Official.
Aatas kemenangan ini, Madrid terus menjaga peluang juara dan akan memantau hasil laga Atletico Madrid vs Barcelona. Ancelotti mengaku akan menonton pertandingan itu karena menghibur sebagai penggemar sepak bola. ***
Sumber: rri.co.id