Wawali Kota Palu Hadiri Acara Launching dan Bedah Buku The Miracle of Al-Qur’an

  • Whatsapp

Palu,- Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, SE., M.A.P, menghadiri acara Launching dan Bedah Buku The Miracle of Al-Qur’an yang diselenggarakan oleh Mahasiswa Pecinta Musholla (MPM) Al-Iqra Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako.

Acara ini berlangsung di Aula BRIDA, Jalan Garuda, Kota Palu, pada Senin (17/03/2025). 

Buku The Miracle of Al-Qur’an merupakan karya Prof. Wahyuningsih, SE., M.Sc., Ph.D., yang mengupas keajaiban-keajaiban Al-Qur’an dari berbagai perspektif, termasuk ilmu pengetahuan, sejarah, dan spiritualitas. 

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Imelda menyambut baik peluncuran buku tersebut dan mengapresiasi karya yang dinilainya sangat berharga bagi dunia literasi Islam. 

“Buku seperti inilah yang seharusnya ditulis. Ini menjadi inspirasi bagi penulis-penulis lain, dan saya harap akan banyak penulis lain yang akan menghasilkan karya-karya berkualitas,” ujar wakil wali kota 

Berita terkait