Sumber/Editor: Humas Pemprov/Andono Wibisono
KAILIPOST.COM,- SULTENG- GUBERNUR Longki Djanggola, M.Si. menerima kunjungan kerja Kanwil Dirjen Bea dan Cukai Sulawesi Bagian Utara DR Cerah Bangun, SH.MH di ruanganya Senin (26/02/2018). Cerah Bangun selaku Kanwil Dirjen Bea dan Cukai Sulawesi Bagian Utara pada kesempatan itu didampingi seluruh Kepala Perwakilan Bea dan Cukai se Sulteng.
Ia menyampaikan bahwa kedatangannya menemui Gubernur karena ditugaskan Menteri Keuangan dan Dirjen Bea dan Cukai untuk menyampaikan tugas dan fungsi Bea dan Cukai di daerah. Cerah juga menyampaikan Menteri Keuangan meminta seluruh jajaran Bea dan Cukai di daerah agar dapat melihat dan mempelajari prospek pengembangan perekonomian di daerah.
Kanwil Bea dan Cukai Sulbagtara yang membawahi propinsi Sulut, Gorontalo dan Sulteng menyampaikan bahwa melihat potensi laut Sulteng sangat besar.
BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!