DLH Harus Seperti Rumah Sakit, Tidak Pakai LIBUR

  • Whatsapp
reporter : firmansyah

ANGGOTA
DPRD Palu Rusman Ramli
kembali menyoroti
lambannya penanganan sampah pasca lebaran hingga H plus lima kemarin. Ia
mengusulkan kiranya kerja OPD terkait memiliki program prioritas kebersihan.
Misalnya; lokasi-lokasi keramaian dan perbelanjaan seyogyanya segera
dibersihkan karena akan menjadi image buruk bagi Kota Palu.

‘’Ada fakta bahwa hingga sekarang
masih kotor iya. I
nstansi terkait perlu melakukan pola
penanganan khusus terhadap hal tersebut
. Agar ke depannya tidak terulang kembali dan tidak membuat image buruk bagi kota di mata warga
yang mencari hiburan di masa libur lebaran
,
” tegasnya. Hal tersebut diutarakanya kepada sejumlah wartawan, Selasa
(19/6/2018) saat silaturahim di kediaman anggota DPRD lainya di
Jalan Setia Budi Palu.
na berlebaran. Namun menurut Rusman ada
beberapa lembaga maupun instansi pelayanan aktifitas yang tidak boleh berhenti
dalam situasi apapun, seperti rumah sakit, pemadam kebakaran serta Dinas
Lingkungan Hidup yang menangani kebersihan.

Olehnya dia berharap agar pemerintah kota
Palu untuk menyikapi hal tersebut dengan bijaksana.
‘’Kami selaku wakil rakyat
berharap agar beberapa hari kedepanya permasalan sampah ini sudah ditangani
sepenuhnya oleh intansi terkait. Karena fenomena ini sudah berulang kali
terjadi di tahun sebelumnya. Jangan nantinya sampah sudah menumpuk beberapa
hari baru diangkat, atau ada berita dimedia massa baru bergerak. Seharusnya
sudah ada antisipasi sebelumnya terhadap hal ini ” ujarnya.

Untuk sinegritas antara Satgas K5 dengan instansi
terkait, Rusman mengatakan perlu adanya evaluasi serta duduk bersama pemkot
dalam memberikan solusi terbaik terhadap permasalahan tersebut. Sehingga
program gali gasa (3G) dari Wali Kota Palu dapat berjalan dengan baik. Sehingga
kota Palu bebas dari sampah.
**

Berita terkait