Gubernur Sulteng Pamer PAD dari Rp900 M Meningkat Rp1,6 T Depan Warga Hindu

  • Whatsapp

SULTENG – Pendapatan asli daerah (PAD) Provinsi dengan julukan Negeri 1.000 Megalit, Sulawesi Tengah meningkat drastis. Yaitu sebesar 70 %, dari hanya Rp900 miliar menjadi Rp1,6 triliun. Demikian juga APBD TA 2023 mendatang menjadi Rp4,950 triliun. Dan APBN yang diterima menjadi Rp26 triliun.

Kenaikan pendapatan, anggaran belanja pembangunan dan APBN 2023 adalah upaya signifikan peningkatan fiskal daerah. Karena yang utama dalam pembangunan daerah adalah kemampuan fiskal, komitmen terhadap program strategis dan birokrasi yang anti korupsi. Demikian paparan Gubernur Rusdy Mastura Rabu, 14 Desember 2022 ketika menerima rombongan pengurus Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) yang dipimpin Ketuanya Drs. I Nengah Wandra.M.Si. Nampak hadir Sekretaris PHDI Dr. dr. Ketut Suarayasa. M.Kes. Mars. Bendahara. Ir. I Wayan Suyasa.  Sekretaris WHDI Nyoman Wati. S.Sos dan Ketua Panitia Lokasabha PHDI. Dr. I Nyoman Slamet. S.Pd. M.Si.

Organisasi Hindu Dharma Sulawesi Tengah yang terdiri Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Pinandita Sanggraha Nusantara (PSN) dan Wanita Hindu Dharma Indonedia (WHDI) Provinsi Sulawesi Tengah akan mengadakan Lokasabha atau Musyawarah Provinsi secara bersamaan.

Pelaksanaan Lokasabha secara bersama untuk meningkatkan sinergitas dalam kerja kerja para Pinandita yang tergabung dalam Pinandita Sanggraha Nusantara (PNS) dan Para Wanita Hindu yang tergabung dalam Wanita Hindu Dharma Indonesia. ***

editor : riski renaldi

Berita terkait