Jelang Pemilu 2024, Bawaslu Sulteng Harap Soliditas Gakumdu

  • Whatsapp

oordinator Divisi SDM, Organisasi dan Diklat Bawaslu Sulteng Ivan Yudharta menyampaikan bahwa dalam menghadapi dinamika terhadap penyelenggaraan Pemilu, Bawaslu selalu mengutamakan langkah pencegahan.

“Kami juga di lapangan selalu mengedepankan langkah pencegahan jika terdapat potensi pelanggaran terhadap semua proses tahapan Pemilu ini, sehingga dengan langkah pencegahan tersebut dapat meminimalisir angka pelanggaran Pemilu yang jika itu kemudian terjadi maka langkah selanjutnya adalah masuk pada proses penindakan” jelas Ivan.

Senada, Anggota Bawaslu Sulteng Dewi Tisnawaty juga menambahkan terkait tingkat kerawanan yang tinggi terhadap pelanggaran Pemilu di Sulteng diantaranya dilihat dari aspek keamanan dan netralitas penyelenggara Pemilu utamanya pada tingkat penyelenggara Adhoc.

“Dari berbagai kasus yang pernah terjadi di Pemilu sebelumnya, maka upaya pencegahan perlu dilakukan sebagai langkah awal untuk memitigasi potensi terjadinya kecurangan maupun pelanggaran pemilu lainnya, terutama juga pada penyelenggara di tingkat bawah dengan memaksimalkan sosialisasi maupun bimbingan teknis” ungkap Dewi.

Berita terkait