Jadwal Siaran Langsung Real Madrid vs Man City Hari Ini

  • Whatsapp
Selebrasi Vinicius Junior dalam laga Liga Champions antara Real Madrid vs Salzburg, Kamis (23/1/2025). (c) AP Photo/Manu Fernandez

Madrid,- Real Madrid akan menjamu Manchester City pada leg kedua playoff 16 besar Liga Champions 2024-2025.

Duel leg kedua playoff knock out ini digelar di pada Kamis (20/2/2025) mulai jam 03:00 dini hari WIB, siaran langsung beIN Sports serta live streaming Vidio dan Vision+.

Real Madrid memiliki peluang besar untuk mengamankan posisi 16 besar di Liga Champions musim ini, meskipun performa mereka di Liga Spanyol (La Liga) terbilang tidak konsisten.

Los Blancos baru saja meraih kemenangan dramatis 3-2 pada leg pertama. Kemenangan ini memberikan keuntungan psikologis dan strategis bagi mereka menjelang leg kedua.

Dalam 4 laga terakhir di Santiago Bernabeu, Real Madrid membukukan 3 kemenangan dan 1 imbang. Real Madrid juga punya catatan memukau lainnya di Liga Champions.

Berita terkait