Wali Kota, Jaga Silaturahmi ! Jangan Cepat Korakodi

  • Whatsapp

editor : fathia/palu

PALU- Pukul 19.30 Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE, menghadiri kegiatan Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Tim Penggerak PKK Kecamatan Palu Timur pada Rabu (23/04/2025) di halaman TVRI Sulteng, Kota Palu.

Dalam kegiatan yang mengusung tema “Pererat Persaudaraan dan Jalin Silaturahim untuk Meningkatkan Kinerja, Menuju Kota Palu yang Akseleratif, Inovatif, dan Kolaboratif”, Wali Kota Hadianto tidak hanya hadir memberikan sambutan, namun juga didaulat menyampaikan hikmah Halal Bihalal 1446 H.

Dalam pesannya, Wali Kota Hadianto menekankan pentingnya Halal Bihalal sebagai wujud nyata dari perintah Allah SWT untuk menjaga persatuan dan menghindari perpecahan.

“Halal bihalal itu menjaga persatuan kita. Kita tidak boleh berselisih dan berpecah,” ujar Wali Kota.

Wali kota juga mengajak seluruh kader TP-PKK untuk terus menjaga silaturahim dan memperkuat semangat kebersamaan guna mendukung akselerasi pembangunan Kota Palu.

Sementara itu, Ketua TP-PKK Kota Palu, Hj. Diah Puspita, S.AP., M.AP dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar momentum Halal Bihalal ini menjadi sarana untuk mempererat ukhuwah islamiyah sekaligus memperkuat komunikasi antaranggota PKK.

“InsyaAllah dengan bersilaturahim dan memperkuat ukhuwah islamiyah kita, kita dapat bertukar pikiran seperti tema yang diangkat kali ini. Saya harap setelah halal bihalal ini kita bangun komunikasi antar sesama anggota TP-PKK, sehingga Kota Palu menjadi kota yang lebih baik lagi,” ujar Ketua Diah.

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan semangat kebersamaan, dihadiri oleh para pengurus dan anggota TP-PKK se-Kecamatan Palu Timur serta tokoh masyarakat setempat.

Berita terkait