Pesta Kelulusan SMP Madani Diganti Begini…

  • Whatsapp


Ada yang unik di Kota Palu Sulawesi Tengah. Perpisahan siswa diubah atau diganti dengan acara penuh makna. Penuh ikatan persaudaraan dan tetap suka cita. Di sekolah mana? 

Adalah SMP Negeri Model Terpadu Madani Palu. Perpisahan kelas angkatan IX dilakukan dengan tajuk Prom Night. Apa itu? Tak sekedar pesta kelulusan penuh suka cita. Perpisahan siswa yang suka duka. Tapi jauh event ini digagas untuk mempererat tali silaturahim antar guru, orang tua dan siswa serta lingkungan masyarakat. N

Wali Kota Palu mengapresiasi Prom Night SMP Negeri Model Terpadu Madani. Sebuah event yang patut diikuti sekolah lain. Bukan menggelar acara perpisahan dengan hura – hura dan pesta pesta yang jauh dari nilai bangsa dan sosial kemasyarakatan Indonesia. 

Prom Night menjadi kesempatan untuk mengenang, bersyukur, dan menciptakan kenangan yang akan kalian bawa sepanjang hayat,” ditirukan Kepala Dinas Pendidikan Palu, Hardi ketika membacakan sambutan wali kota. 

Wali kota yakin bahwa SMP Negeri Model Terpadu Madani tidak hanya mencetak siswa yang unggul secara akademik, tetapi juga membentuk karakter yang kuat, akhlak yang baik, dan kepedulian sosial yang tinggi.

Ia pun mengajak para siswa untuk menjadikan pengalaman selama bersekolah sebagai bekal dalam menghadapi tantangan pada jenjang pendidikan berikutnya.

“Raih cita-cita kalian dengan semangat, ketekunan, serta hormat kepada orang tua dan guru. Jangan pernah berhenti belajar, jangan takut gagal, dan jangan ragu untuk bermimpi besar,” pesan wali kota.  *** 

Berita terkait