LAUDYA Cynthia Bella terus diselimuti kebahagiaan dalam beberapa waktu terakhir ini. Setelah menggelar acar pernikahan di Malaysia, hari ini (minggu (8/10) wanita 29 tahun itu menggelar acara resepsi di kampung halamannya, Bandung.
Acara pun berlangsung dengan lancar. Sebelum memasuki venue acara di Intercontinental Hotel & Resort, Dago Pakar, Bella sempat menjawab beberapa pertanyaan dari media. Termasuk soal perasaannya dinikai pria yang sudah memiliki anak.
“Alhamdulilah lancar semuanya. Yang penting seiman. Walaupun beda kultur tapi kami tujuan dan niat sama, untuk ibadah. Saya bersyukur memiliki laki-laki yang mencintai saya dan Allah. Senang aja punya suami langsung punya anak udah gede, hehehe. Itu bonus buat saya,” ungkap Bella.
Sebagai pengantin baru, Bella sendiri nampaknya ingin segera mendapatkan momongan. Pada kesempatan itu ia sempat meminta doa pada publik. “Mohon doanya ya,” ujarnya singkat.
Setelah urusannya selesai, Bella sendiri akan bertolak ke Malaysia. Yup! PEMAIN FILM SURGA YANG TAK DIRINDUKAN ini memang akan ikut suaminya untuk tinggal di sana. Tapi kemungkinan besar Bella masih akan bolak balik ke Indonesia.
“Aku tinggal di Malaysia. Aku ikut suami. Di manapun suami berada aku ikut suami. Tapi aku gak akan melupakan tanah kelahiranku. Insya Allah masih ada film, iklan. Makuta juga masih ada di Bandung,” pungkasnya dengan wajah sumringah. Sabtu (8/10) Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran menggelar acara resepsi. Acara sendiri digelar di kampung halaman Bella Bandung, tepatnya di The Diamond, wedding hall Intercontinental Hotel & Resort.
Untuk konsep pernikahan sendiri, Laudya dan Engku memilih suasana yang romantis. Venue acara sengaja dihias dengan bunga-bunga segar beraneka macam serta berlian akrilik sehingga menambah kesan mewah dan glamor.
Pasangan yang resmi menikah pada awal September lalu ini memilih warna putih dan pastel untuk suasana pernikahan romantis mereka. Para tamu undangan yang hadir pun diwajibkan untuk mengenakan outfit berwarna putih, seperti yang telah ditentukan.
Penjagaan pun diperketat di acara pernikahan tersebut, mengingat profesi wanita 29 tahun itu sebagai publik figur. Untuk menjaga suasana acara tetap intim dan terjaga, sebelum memasuki venue, para undangan harus menyerahkan access card terlebih dahulu.
“Tamu undangan harus menyerahkan access card kemudian dicek namanya di list yang sudah ada di meja tamu. Jika nama sesuai di-ceklist baru deh bisa masuk. Ketat ya,” ungkapnya saat ditemui di venue pernikahan Bella. Resepsi ini sendiri digelar pada pukul 17.00 hingga pukul 21.00 WIB. Meski kapasitas gedung mampu menampung 1000 orang, namun Bella mengungkapkan hanya mengundang 300 orang yang terdiri dari keluarga dan sahabat. **
Sumber: kapanlagi.com