Poboya Hanya Razia Merkuri Dongi-dongi Masih Aktif

  • Whatsapp

Reportase/Sumber : Andono Wibisono/Antarasulteng.Com

SULTENG,- TAMBANG Di Poboya, Palu yang belum lama ini kembali ramai dipertanyakan warga, membuat sejumlah aktifitas di lokasi Tahura itu berhenti sesaat. Akibat pemberitaan itu juga, pihak Polda Sulteng sempat memanggil sejumlah pihak dan melakukan razia obat terlarang yaitu jenis merkuri. ‘’Ya karena ramai lagi pemberitaan. Stop lagi. rugi juga alat kami yang disewa,’’ ujar sumber ke Kaili Post kemarin. Ia pun mengaku sempat turut juga dimintai keterangan di Polda. ‘’Iya saya juga sempat dipanggil menjadi saksi.

Tidak tau siapa tersangkanya. Saksi saja,’’ ujarnya dengan hati-hati. Dalam kesempatan itu, ia menyayangkan yang dirazia hanya merkuri. Pengguna merkuri hanya penambang-penambang kecil yang pakai tromol. Tapi yang pakai sianida dan perendaman besar tidak dirazia.

PENAMBANGAN DONGI-DONGI

Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu (TNLL) mengaku hingga kini masih ada penambangan emas di kawasan Dongi-Dongi, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. “Tidak dipungkiri masih ada penambang yang secara sembunyi-sembunyi menambang emas di wilayah itu,” kata Kepala Balai Besar TNLL, Sudayatna saat mengunjungi kawasan konservasi tersebut, Senin. Ia mengatakan meski di pintu masuk dan di dalam kawasan sudah ada pos polisi dan polhut, tetapi para penambang masih saja melalukan aktivitas menggali lubang untuk memburu rep (tanah/pasirr yang berisikan emas).

BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!

Berita terkait