Reporter: Firmansyah
KAILIPOST.COM,- KOTA PALU- PENERIMA Bantuan sosial (Bansos) program keluarga harapan (PKH) Kota Palu 2018 mengalami penambahan sehanyak 3.584 orang. Sehingga total keselurahnya berjumlah 10431 orang. Hal itu diungkapkan Sekretaris Palu Asri mewakili Wali Kota saat penyerahan buku tabungan (Butab) dan kartu keluarga sejahtera (KKS) di Aula Kantor Camat Tawaili, Kamis (15/3/2018).
Alokasi dana sebesar Rp19.714.000.000 yang akan disalurkan melalui rekening penerima bantuan sebanyak empat tahapan. Dengan rincian setiap keluarga penerima manfaat (PKM) menerima dana Rp500.000 setiap tahapanya. Program Bansos tersebut mulia digulirkan di Palu sejak 2012, sebanyak 3067 PKM. Di tahun 2015 mendapat alokasi tambahan sejumlah 1928. Pada 2016 kembali menerima penambahan 1852 orang.
Saat memberikan sambutanya, Sekot mengatakan bahwa PKM merupakan program prioritas nasional pemerintah saat ini.
BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!