ANNAS Curigai KPU Boneka Oknum

  • Whatsapp

Reporter/Parmout: Fharadiba

 

KAILIPOST.COM,- PARMOUT- MERADANG, Itu sikap yang terungkap ketika secara resmi KPU Parmout, mengambil sikap banding dan kasasi ke Mahkamah Agung RI atas putusan PTTUN Makassar. Kepada koran ini, calon bupati (Bacabup) jalur perseorangan Anwar Mohamad Saing kemarin (12/04/2018) menyebut bahwa sikap KPU itu jelas memperlihatkan dan menunjukkan bahwa KPU sudah jauh dari marwah independensinya. KPU dicurigainya sudah ditunggangi boneka oknum tertentu.

Apa alasannya? Jelas ada sikap ambivalensi. Karena ketika tahap mediasi yang difasilitasi Polres Parmout, beberapa pekan lalu yang dihadiri para pihak yaitu komisioner KPU, Panwaslu dan tim ANNAS, sangat jelas salah satu komisioner KPU menyebutkan jika ANNAS dimenangkan PTTUN, maka KPU tidak akan melakukan kasasi di MA.

Bahasa itu jelas kok disampaikan oleh salah satu komisioner KPU. Bahkan yang hadir memidiasi adalah Kapolres Parmout sendiri.

 

BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!

Berita terkait