Latsar Tingkatkan Revolusi Mental

  • Whatsapp
Reporter : Iksan Madjido

REVOLUSI Mental bukanlah pilihan, tetapi suatu keharusan, agar bangsa kita bisa berdiri sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Kita bisa membuat Indonesia menjadi lebih baik dengan memulai revolusi mental dari diri sendiri. Peningkatan kompetesi merupakan salah satu upaya dalam memperkuat gerakan revolusi mental.

Demikian antara lain sambutan Gubernur Sulawesi Tengah
dalam sambutan tertulisnya dibacakan asisten administrasi dan organisasi, Mulyono,
saat membuka pelatihan dasar (latsar) CPNS golongan II dan III lingkup kantor
wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM, di kantor Badan Pengembangan Sumber
Daya Daerah (BPSDMD) Provinsi Sulawesi Tengah, Senin (21/5/2018).

‘’Untuk itu, diharapkan setelah mengikuti Pelatihan
Dasar ini setiap peserta mampu membangun kompetesinya dan nantinya saat kembali
ke bidang kerja masing – masing dapat mendukung gerakan revolusi mental,”
katanya.
Dihadapan 271 peserta latsar, Gubernur selanjutnya
berharap peserta dapat mengimplementasikan Tata Nilai Dasar Kemenkumham dan
mendukung Kemenkumham Wilayah Sulteng dengan melakukan pelayanan publik yang
baik sehingga mampu mencapai Visi Kementerian Hukum dan HAM RI, yaitu “Masyarakat
memperoleh kapastian hukum.”

Baca selengkapnya di Harian Kaili Post !!!

Berita terkait