Warga Kaliburu Tuntut Perbaikan Jalan

  • Whatsapp
banner 728x90

Foto: Ilustrasi
Reporter/Donggala: Zubair
WARGA DUSUN Kata Desa Kaliburu,
Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala Sulawesi Tengah menuntut perbaikan
jalan antar dusun. Dusun yang memiliki jumlah kepala keluarga (KK) sebanyak 60 KK
itu sampai hari ini belum merasakan jalan beraspal. Hal ini dikemukakan warga saat
menyampaikan aspirasinya ke DPRD Donggala yang sedang reses masa sidang kedua tahun
2018 belum lama ini.

Anggota
DPRD, Moh. Taufik mengakui jika aspirasi dari warga dusun Kata tersebut akan
masuk dalam program legislasinya. Taufik berharap tahun depan ini sudah dapat
direalisasikan Pemkab. ‘’Saya berharap tahun depan ini sudah menjadi perhatian Pemkab
sehingga warga dapat menikmati jalan yang layak,” tuturnya. Selain itu
kelompok tani kebun juga menyampaikan permintaan pengadaan alat pertanian
seperti mesin pemotong rumput.

Zulham,
anggota dewan dari Dapil II mengalami hal serupa dimana masyarakat di daerahnya
meyampaikan aspirasi se
perti jaring, aspirasi warga desa Gumbasa. Lain halnya
yang diminta oleh warga desa Somari alat pertanian hand trucktor.**

Berita terkait