Palu, – Rektor Universitas Tadulako (UNTAD), Prof Dr Ir H Mahfudz MP bersama Pimpinan Fakultas Kedokteran menjajaki kerjasama dengan Pihak Macquarie University.
Dalam kunjungannya, Kamis (16/01/2020), Rektor didampingi oleh Dekan FK Dr dr M Sabir MSi, Wakil Dekan Bidang Akademik Dr dr Muh Ardi Munir MKes SpOT FICS MH dan Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Dr drg Tri Setyawati M.Sc.
Dalam penjajakan itu, Rektor Untad bertemu langsung dengan International Relationship Macquarie University Australia. Kerjasama itu direncanakan akan ditandatangani pada Maret 2020 mendatang.
Rektor menjelaskan, Macquarie University dipilih karena perguruan tinggi itu merupakan satu-satunya yang memiliki Rumah Sakit Spesialis di Sydney.
“Macquarie University ini memiliki Rumah Sakit dan Klinik Spesialis di Sydney yang dinamakan Macquarie University Hospital and Clinic atau MUHC. Sedangkan perguruan tinggi lain hanya memiliki Teaching Hospital.
Perguruan tinggi ini termasuk salah satu perguruan tinggi terbaik di Australia dan berafiliasi dengan sejumlah pusat penelitian terkemuka,” ujar Rektor.
Prof Mahfudz berharap, dengan adanya kerjasama nanti, FK Untad dapat semakin maju. Apalagi, kerjasama ini dengan perguruan tinggi yang memiliki Rumah Sakit spesialis.
Rektor berharap, FK Untad dapat memanfaatkan kerjasama itu untuk pengembangan FK dan Rumah Sakit Untad.
Sumber: Yohanes Clemens/Humas Untad