Donggala,- Bupati Donggala Kasman Lassa melantik dua Pejabat Tinggi Pratama Eselon II diruang kerjanya ,Selasa (01/12/2020). Dua pejabat tersebut yakni Syafrullah Lukman ,M. Si yang dulu menjabat sebagai Kepala Dinas PUPR Kabupaten Donggala dilantik menjadi Kepala Dinas Koperasi ,Usaha Mikro Kecil dan Menegah (UMKM) ,dan Anhar ,S. Hut. M. Si ,dulunya menjabat sebagai Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan dilantik menjadi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Donggala.
Dalam sambutannya Bupati Donggala Kasman Lassa mengatakan bahwa pejabat yang telah dilantik adalah merupakan salah satu wujud dari rotasi ,mutasi dan promosi yang dilakukan pemerintahan daerah. Dalam rangka untuk mengoptimalkan pelayanan dilingkungan dimana pejabat tersebut ditugaskan.
“Jabatan tersebut merupakan pemberian dan patutlah untuk dijaga dan dipelihara dengan baik karena jabatan bukanlah hak tetapi pemberian ,”ujarnya.
Olehnya itu, Bupati mengingatkan kepada pejabat yang baru saja dilantik agar jabatan yang dipegang dijadikan sebagai momentum untuk berkarya dengan baik dan melakukan program-program yang bersentuhan dengan tempat menjalankan tugas serta membuat kegiatan yang bersentuhan dengan masyarakat.
Bupati Berharap kepada pejabat yang baru saja dilantik ,agar menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab untuk bersama-sama memajukan Kabupaten Donggala ,tutupnya. ***
Reporter: Syamsir Hasan