Ketum KONI Pusat: Sulteng – Gorontalo Layak Jadi Tuan Rumah PON 2028

  • Whatsapp

PALU,- Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman resmi melantik, mengukuhkan, dan mengambil sumpah kepengurusan Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tengah periode 2021 – 2025 di sebuah hotel di Palu, Selasa (9/11/2021) malam.

Pucuk pimpinan KONI Sulteng yang dilantik dan diambil sumpahnya berdasarkan Surat Keputusan (SK) KONI Pusat, menjabat sebagai Ketua Umum KONI Sulteng, Mohammad Nizar Rahmatu, Sekertaris Umum, Husin Alwi, Bendahara Umum, Andi B. Nur Lamakarate, Ketua Harian, Edison Ardiles, dan sejumlah bidang, kepala sekretariat, serta kordinator wilayah (Korwil) 13 kabupaten dan kota di Sulteng.

Dalam sambutannya, Ketum KONI Sulteng, Nizar Rahmatu mengucapkan terima kasih kepada Marciano Norman selaku Ketum KONI Pusat. Sebab pasca Musprov KONI Sulteng, Marciano selaku Ketum KONI Pusat menandatangani susunan personalia kepengurusan KONI.

Ia menegaskan bahwa kebangkitan olah raga adalah harga diri daerah, sehingga harus memberikan prestasi dan pembinaan dengan melibatkan semua pihak.

“Perintah Bapak Gubernur, 10 Cabor unggulan dan prioritas plus sepak bola akan dibangun secara kemitraan. Bapak gubernur luar biasa mensupport kami,” ujar Nizar Rahmatu.

Sementara Ketum KONI Pusat, Marciano Norman dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada Nizar Rahmatu memimpin olah raga di Sulteng dan diharapkan dapat ditingkatkan.

Ia menuturkan, Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX 2021 di Papua banyak yang meragukan pelaksanaannya.

“Alhamdulillah Pekan Olah Raga Nasional kemarin adalah pemersatu bangsa,” katanya.

Marciano juga meminta kepada Wagub Sulteng, Ma’mun Amir dan Wagub Gorontalo agar memberikan perhatian kepada para atlet di daerah.

“Saya titipkan kepada Ketua KONI dan Pak Wagub untuk memberikan perhatian kepada peraih medali emas taekwondo,” ujar Marciano.

Ia juga mengapresiasi launching Sulteng Emas yang telah digagas. PON 2024 Sumut – Aceh

Ia percaya kepada Nizar Rahmatu dan pengurus dengan dukungan Gubernur Rusdy Mastura dapat meraih prestasi olaj raga di Sulteng.

Jika ingin Sulteng – Gorontalo menjadi tuan rumah pada PON XXII 2028 mendatang, maka tunjukkan prestasi olah raga pada PON XXI Sumut – Aceh.

Marciano yakin Sulteng – Gorontalo layak jadi tuan rumah PON XXI 2028 mendatang. Ia tidak ingin melihat Sulteng hanya dari Sumber Daya Alam, tapi dari prestasi di bidang olah raga. ***

Reporter: Ikhsan Madjido

Berita terkait