Enigma, Berlian Hitam Terbesar di Dunia yang Beratnya Mencapai 111 gram

  • Whatsapp
Ini Dia Enigma, Berlian Hitam Terbesar di Dunia. Foto: Wikimedia Commons

Dikutip dari IFL Science, batu-batu ini adalah bahan berlian polikristalin atau agregat menurut International Gem Society dan mengandung karbon amorf, berlian, dan grafit. Mereka hanya ditemukan di endapan batuan sedimen aluvial. Hal ini membuat Enigma jauh lebih tahan lama daripada berlian kristal biasa, dan karena itu berlian membutuhkan waktu tiga tahun untuk bisa dipotong dan dipoles ke-55 sisinya.

Para peneliti memperkirakan bahwa carbonados terbentuk dalam ledakan supernova dan sifatnya yang tidak biasa terbentuk sebelum mencapai Bumi. Peneliti lainnya mengemukakan teori bahwa dampak pendaratan material ke permukaan Bumi menyebabkan batu-batu luar biasa ini terbentuk.

Pada Februari 2022, situs lelang benda antik dan mewah Sotheby’s melelang berlian Enigma seharga USD 4,3 juta. Sotheby’s tidak mengungkapkan pembelinya, namun seorang pengusaha konglomerat bernama Richard Heart mengumumkan di media sosial bahwa dia telah membeli berlian menggunakan cryptocurrency dan menamainya berlian Hex.com sesuai dengan nama bisnis cryptocurrency-nya. ***

Editor/Sumber: Riky/Detik.com

Berita terkait