Belanda Serahkan Barang Koleksi Bersejarah ke Indonesia

  • Whatsapp
Foto: Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudtistek Hilmar Farid dalam penyerahan barang koleksi bersejarah milik Indonesia oleh Pemerintah Belanda di Museum Volkenkunde, Leiden, Belanda, Senin (10/7/2023). ANTARA/HO-Kemendikbudristek.

Selain itu ratusan benda yang berasal dari kerajaan Lombok juga dikembalikan dalam repatriasi kali ini bersama dengan sebilah keris dari Kerajaan Klungkung, Bali.

Objek dari Puri Cakranegara, Lombok, itu sebelumnya tersimpan di Tropenmuseum, sedangkan keris puputan Klungkung sejak lama menjadi koleksi Museum Volkenkunde, Leiden.

Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudtistek Hilmar Farid menjelaskan pemindahan koleksi benda bersejarah ini bukan sekadar pemindahan melainkan juga mengandung nilai sejarah.

“Ini mengungkap pengetahuan sejarah dan asal-usul benda-benda seni bersejarah yang selama ini belum diketahui masyarakat,” kata Hilmar.

“Ini juga mengembangkan program beasiswa bagi para sarjana yang melakukan penelitian di dalam bidang repatriasi benda kolonial,” ujarnya. ***

Editor/Sumber: Riky/Detik

Berita terkait