Ada Intimidasi dan Inisiator Body Checking Miss Universe Indonesia

  • Whatsapp
Ilustrasi Ajang Miss Universe /Tangkapan Layar/ YouTube Miss Universe Indonesia Jawa Barat

Lebih lanjut, Melissa Anggraini mengungkapkan para finalis sempat menolak hingga menangis saat dipaksa oleh oknum untuk melepas busananya ketika body checking.

“Iya menolak, ada yang menangis ternyata ada yang mempertanyakan ‘Kenapa harus difoto?’ dan ‘Kenapa harus saya yang difoto?’,” kata Melissa Anggraini.

Akibat intimidasi dari oknum penyelenggara, pada akhirnya finalis-finalis itu pasrah dan melakukan apa yang diperintahkan.

“Kita terintimidasi, sulit untuk mereka yang mengalami. Mereka berkomunikasi konsultasi sama keluarga akhirnya mereka bisa menyimpulkan mereka tidak seharusnya checking body,” tutur Melissa Anggraini.

Melissa juga mengungkapkan sosok yang menginisiasi body checking para finalis.

“Ya itu COO (inisiator body checking),” kata Melissa Anggraini.

Berita terkait