Wali Kota Palu Dorong Petani Anggur Jadi Petani Yang Berkualitas

  • Whatsapp

Palu,- Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan para petani Anggur Kota Palu, di ruang kerjanya.

Diketahui, kunjungan kali ini dalam rangka silaturrahim sekaligus berpamitan dengan wali kota, karena para petani Anggur ini akan dikirim Pemerintah Kota Palu ke Korea Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Palu mengatakan Korea Selatan memiliki pengelolaan pertanian Anggur yang cukup baik dan berkualitas.

Olehnya Pemerintah Kota Palu mendorong para petani agar menjadi petani yang berkualitas dengan ketersediaan lahan yang cukup terbatas.

“Walaupun lahan terbatas tapi kualitas oke, maka pasti akan yaa… Tapi struktur tanah kita cukup bagus untuk pengembangan Anggur. Kalau struktur tanah kita bagus, tinggal bagaimana kualitas kompetensi dan kapasitas petani kita tingkatkan,” kata Walikota Palu, Senin (02/10/2023).

“Maka para petani kita kirim ke Korea untuk mendapatkan, saya bilang bukan ilmu, tapi pemahaman-pemahaman yang lebih baik terkait bagaimana pengembangan pertumbuhan Anggur yang bisa dilakukan,” lanjut Walikota Palu.

Berita terkait