Diketahui, PT Agro Beja Kemanyangan sudah mengelola setelah memperoleh izin investasi. Saat ini dalam proses pemetaan dan kegiatan lainnya. Pihak PT Agro Beja Kemanyangan, Frans Utomo Lin menyebut perusahaannya melakukan investasi produktif. Selain untuk kesiapan pangan usaha skala besar juga untuk pemberdayaan masyarakat sekitar dan membuka lapangan kerja di Poso.
Pihaknya, membuktikan keseriusan sejak 2022 telah melakukan kegiatan sesuai dengan peraturan. ‘’Kita terus melakukan kegiatan di Napu sesuai peraturan. Semua sementara jalan,’’ sebutnya singkat. ***
reportase : faqih azzura abimanyu/jakarta