PAN Siapkan Bantuan untuk Korban Gempa di Sumedang

  • Whatsapp
Ketua DPP PAN, Zita Anjani. (Foto: Arsip Istimewa)

Jakarta,- Partai Amanat Nasional (PAN) menyiapkan bantuan kepada korban gempa yang mengguncang Sumedang.

Seperti diketahui, Gempa berkekuatan magnitudo 4,5 itu terasa hingga ke Bandung dan menyebabkan beberapa bangunan rusak.

“Kami turut berduka cita atas kejadian ini. Sudah langsung kami berkoordinasi dengan pengurus PAN wilayah setempat untuk mendata dan mengurus bantuan,” ujar Ketua DPP PAN, Zita Anjani, dalam keterangan tertulis, Selasa (2/1/2024).

Ia menambahkan, bantuan yang akan diberikan PAN difokuskan pada obat-obatan dan logistik. Hal ini karena masih banyak warga yang membutuhkan obat-obatan untuk mengobati luka-lukanya.

“Info yang kami terima, yang dibutuhkan secepatnya adalah obat-obatan,” kata Zita.

Berita terkait