Antisipasi Penyebaran PMK, BKHIT Sulteng dan Pemprov Gorontalo Sinkronisasi Lalu Lintas Ternak

  • Whatsapp
Foto bersama Penjagub Gorontalo Ismail Pakaya dengan peserta sinkronisasi dan harmonisasi lalu lintas ternak di Kantor BKHIT Sulawesi Tengah, Kota Palu, Rabu (24/4/2024). (Foto : Haris)

Pengiriman sapi dari Gorontalo yang menggunakan tol laut dalam jumlah banyak dan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengumpulkannya. Sementara di Palu ada pengiriman menggunakan kapal-kapal kecil sehingga peternak yang mengirimkan sapinya dalam jumlah sedikit sudah bisa langsung dikirim.

“Ini akan diatur, jika tol laut yang kita fasilitasi itu tidak terisi, maka perbatasan saya tutup. Saya tidak melarang, tetapi harus penuh dulu tol laut baru bisa ke Palu. Kita juga akan mengupayakan alat uji PMK,” jelas Ismail.

Berdasarkan data Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Sulawesi Tengah, tercatat pengiriman sapi selama tahun 2022 hingga 2023 sebanyak 4.500 ekor. Dari jumlah itu, 50 persen di antaranya adalah sapi dari Gorontalo. ***

Sumber: Gorontaloprovi.com

Berita terkait