Wagub Sulteng Hadiri Reforma Agraria Summit Bali: Perkuat Sinergitas Nasional

  • Whatsapp

Pada tahun ini, 104 kota/kabupaten telah ditetapkan berstatus lengkap dalam pelaksanaan reforma agraria. Awalnya hanya ada 13 kota/kabupaten yang dinyatakan lengkap, namun dalam 100 hari kerja, jumlah ini meningkat menjadi 33 kota/kabupaten.

AHY juga mengajak gubernur dan kepala daerah untuk mengintegrasikan kegiatan reforma agraria dalam perencanaan pembangunan daerah.

“Baru tercatat 12 provinsi yang benar-benar mencantumkan kegiatan penataan aset, dan hanya 8 provinsi yang mencantumkan kegiatan penataan akses dalam kebijakan program dan anggaran daerahnya. Mari kita dorong lebih banyak provinsi, termasuk kabupaten/kota, untuk terlibat aktif dalam reforma agraria ini,” tegasnya.

Pada kesempatan itu, AHY menyerahkan Akta Pelepasan Hak dan Kepentingan atas tanah sebagai HGU PT. Subur Agro Makmur, serta menyerahkan sertifikat tanah elektronik kepada 10 penerima secara simbolis. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi, termasuk Kepala Otorita IKN, Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Wakil Menteri ATR/BPN, serta gubernur dan bupati/walikota se-Indonesia.

AHY juga menyampaikan salam hangat kepada seluruh mitra di daerah untuk terus membangun semangat yang sama.

“Lima tahun ke depan akan semakin sukses dan kita bisa menghadirkan kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia,” pungkasnya.

Dengan adanya acara seperti Reforma Agraria Summit Bali 2024, diharapkan sinergi dan kolaborasi antar institusi dapat terus diperkuat untuk mencapai tujuan reforma agraria yang berdampak dan berkelanjutan bagi seluruh masyarakat Indonesia.*

Berita terkait