Jakarta,- Keynote NVIDIA di CES 2025 sudah dimulai. Dibuka oleh Jensen Huang yang identik dengan jaket kulitnya ini naik ke atas panggung. Pertanda sudah saatnya umumkan kartu grafis RTX terbaru alias RTX 5000 yang akan gantikan 4000 series.
Dari deretan kartu grafis baru yang dirilis Nvidia di CES 2025, yang paling mencolok adalah RTX 5090 dengan harga mencapai USD 1.999 atau sekitar Rp 32 juta. Sekencang apa sih?
RTX 5090 adalah bagian dari seri GPU RTX 50 yang menggunakan chip Blackwell, dan harganya lebih mahal USD 400 dibanding RTX 4090 Founders Edition keluaran tahun lalu. Dalam keynotenya di CES 2025, CEO Nvidia menyebut RTX 5090 dan 5080 akan mulai dijual pada 30 Januari mendatang.
Selain chip GPU baru, Nvidia juga memperbarui desain untuk kartu grafis Founders Edition dengan dua kipas flow through, dan sebuah 3D vapor chamber, demikian dikutip detiKINET dari The Verge.
Semua kartu grafis RTX 50 akan menggunakan PCIe Gen 5 dan mempunyai konektor DisplayPort 2.1b yang bisa membawa sinyal gambar hingga resolusi 8K 165Hz. Chip Blackwell ini dibuat dengan proses 4nm milik TSMC dan membawa Tensor Core generasi ke-5.