Massa akhirnya ditemui Gubernur Rusdy Mastura. Gubernur berjanji akan membawa aspirasi masyarakat terkait tambang emas Poboya ke pemerintah pusat. ‘’Sehari pun sisa jabatan gubernur saya masih memiliki kewajiban pada negara untuk melayani masyarakat. Aspirasi adik adik akan saya bawa ke bapak menteri ESDM dan bapak presiden,’’ tandas Cudy, sapaan akrab gubernur.
Massa FPK bersorak sorai, atas respon gubernur. ‘’Ini gubernur kami. Komiu Tadulako kami,’’ teriak massa. Gubernur didampingi asisten Rudy Dewantoro, dan sejumlah tenaga ahli Ridha Saleh, Andi Aril Pattalau dan Andono Wibisono. ***
reportase : rizki renaldi