PosRakyat,– Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Lampasio, Kabupaten Tolitoli, pada Minggu (16/3) sore menyebabkan tanah longsor di Desa Muliasari. Bencana ini mengakibatkan akses jalan antara Desa Maibua dan Muliasari tertutup material longsor, sehingga tidak bisa dilewati kendaraan roda empat.
Tingginya intensitas hujan di Sulawesi Tengah belakangan ini menyebabkan sejumlah wilayah mengalami banjir dan tanah longsor, yang berdampak pada kerusakan jalan serta rumah warga. Beberapa hari sebelumnya, curah hujan tinggi juga mengakibatkan kerusakan pada ruas jalan Alitupu–Watumaeta, yang menghubungkan Kabupaten Poso dan Kabupaten Sigi.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, longsor yang terjadi di ruas jalan provinsi di Kecamatan Lampasio, Kabupaten Tolitoli, membuat akses kendaraan roda empat tidak dapat melintas.
“Izin melaporkan kejadian tanah longsor di Desa Mulya Sari, Kecamatan Lampasio, Kabupaten Tolitoli, pada Minggu (16/3/2025) sekitar pukul 17.30 WITA,” ujar sumber media ini, Selasa (18/3/2025).