Reportase : Fathia/palu
Sumber : Adpim setdaprov
SULTENG – Sejumlah ASN yang akan mengisi kotak jabatan di Pemprov Sulteng mengikuti tahap wawancara dengan Gubernur Anwar Hafid dan Wakil Gubernur Reny A Lamadjido Senin 28 April 2025 di Palu.
Ada 10 kotak jabatan yang kosong dan dilakukan Job Fit gubernur. Informasi beredar ada lima ASN dari kabupaten/kota diundang untuk mengikuti kelayakan job tersebut. Satu dari Pemkab Sigi, dua dari Pemkot Palu dan dua dari Pemkab Morowali.
Sumber redaksi menyebut wawancara terkait kecakapan dan kelayakan jabatan terkait dengan konsep pelaksanaan Sembilan Program Berani. Penjabaran Visi dan Misi Pemprov Sulteng.
Job Fit bakal mengisi dan merolling kotak jabatan. Karena ada ASN yang diundang dari eksternal Pemprov Sulteng. ‘’Dari yang diundang saja kita bisa mengetahui siapa yang dirolling dan mengisi kotak jabatan. Kuncinya saat job fit tidak ada masalah,’’ terang sumber ke wartawan.
Seperti disampaikan ke publik, bahwa
Ketua Panitia Seleksi, Novalina (Sekdaprov). Anggota Pansel Ahmad Husin Tambunan, S.STP, M.Si, Prof. Dr. Djayani Nurdin, SE, M.Si, Prof. Dr. H. Slamet Riadi Cante, M.Si, dan Dr. Surahman, SH, MH.
‘’Lima ASN yang diundang dipastikan akan dipercaya memimpin OPD. Karena sifatnya diundang. Bukan seleksi terbuka bukan undangan tapi mendaftar,’’ tegas sumber. Siapa lima orang itu? ‘’Jangan saya bocorkan tapi masyarakat akan tahu sendiri’’.