MORUT MEMBUKA PELUANG INVESTASI

  • Whatsapp
banner 728x90

PEMERINTAH Kabupaten Morowali Utara di bawah kepemimpinan Bupati Aptripel Tumimomor terus mengenjot Pendapatan Asli Daerah. Kabupaten dengan PAD Rp 600 miliar lebih itu kini terus membuka peluang investasi. Salah satunya, pekan lalu tanam perdana di perkekebunan kelapa sawit PT Bhayr Multi Morowali di Kecamatan Soyo Jaya Kabupaten Morowali Utara.

Menurut Aptripel, investasi harus memberikan dampak positif bagi masyarakat. Yang menjadi prioritas perusahaan harus berperan aktif mendukung pembangunan Morut. Pengembangan Agro Bisnis, harus sesuai dengan kepentingan daerah dan masyarakat. Karena itulah tujuan Visi Misinya lima tahun ke depan, tandas Aptripel.

Bila terjadi permasalahan, antara perusahaan dengan masyarakat, sebaiknya ditempuh dengan langkah profesional, bijaksana dan tanpa membedakan satu sama lainnya dengan hati dan pikiran yang jernih. Selain itu, kata bupati keberhasilan panen perdana perusahaan tidak lepas dari kerja keras yang disemangati rasa solidaritas dan kebersamaan yang tinggi dilandasi jiwa persatuan, kesatuan dan persaudaraan.  ‘’Yang terpenting adalah dukungan masyarakat sehingga PT Bhayr Multi Morowali mampu mewujudkan program tanam perdana di perkebunan kelapa sawitnya,’’ puji bupati dengan segenap rombongan yang turut hadir didampingi Kadis Perhubungan Royke Tobigo, anggota DPRD, Camat Soyo Jaya, bersama para Kades, dihadiri oleh pimpinan perusahaan bersama staf, tokoh agama dan tokoh masyarakat. **

Reporter: Pariaman tambunan 

Berita terkait