Bangun Desa Berbasis Masyarakat

  • Whatsapp
DESA MAGAPU, PAMONA TIMUR
 

Reporter/Biro Morut : Pariaman Tambunan

MORUT,- MOH Taslim Dg Paliwang, sosok Kepala Desa Magapu Kecamatan Pamona Timur Kabupaten Morowali Utara, Sulteng. Ia adalah sosok Kades yang dikenal masyarakatnya sangat antusias membangun desa. Ia dilantik menjadi Kades sejak setahun (2016) lalu memiliki Visi dan Misi ‘’Desa magapu Damai dan Gotong Royong’’  Kepada Kaili Post di balai desa, Taslim menyatakan bahwa strategi jitunya membangun desa berbasis masyarakat. Artinya, dasar pembangunan adalah warga desa. Yaitu dikenal dengan dari warga, untuk warga dan oleh warga. Olehnya pembangunan dengan basis masyarakt mendorong suksesnya pembangunan Magapu.

Di 2017 ini, sejumlah program desa yang tertuang di APBDES diyakini akan selesai yaitu; Pembangunan Polindes, Pembangunan TK PAUD 2 RKB, Pembangunan riol sepanjang 294 meter, Pembangunan plat deker 4 unit dan pengerasan jalan lingkungan 1100 meter. Di bidang pemberdayaan masyarakat; Modal awal Bumdes Rp74 juta, Bantuan untuk PKK, Hari-hari besar keagamaan, Menyambut HUT RI Ke-72, ‘’Lembaga adat dan Linmas telah kami siapkan demi masyarakat dan desa Magapu agar bisa setara dengan desa-desa lain,’’ tuturnya Taslim.

 

BACA SELENGKAPNYA DI HARIAN KAILI POST…!

Berita terkait