Barack bangsawan Anwar Ucapkan Selamat ke TAHAJUD

  • Whatsapp

KEMARIN, (28/06/2018) sebuah akun dengan nama Barack Bangsawan dalam laman Pilkada Morowali 2018 – 2023 menyebut bahwa bupati dua periode di Kabupaten Morowali, Anwar Hafid (AH) mengucapkan selamat ke pasangan calon (Paslon) TAHAJUD. Pada postingannya itu, Barack hanya menshare sebuah ungkapan AH. Berikut dikutip dari laman itu sebagai berikut.

Untuk Morowali Sejahtera Bersama Ucapan

Selamat Dari Pak Anwar Hafid :

Kami siap menang, siap kalah

Bismillahirrahmanirrahim…

Proses politik sudah selesai, walau belum hasil resmi komisi pemilihan umum (KPU) daerah , tapi hasil quickcount sebagai metode ilmiah dan terpercaya telah menunjukan bahwa pasangan Sarifudin Hafid- Chairuddin Zen (SAH) kalah unggul dibandingkan pasangan  Taslim-Nadjamuddin (Tahajud).

Untuk itu kami ucapkan, ” selamat bagi kemenangan pasangan Tahajud versi quickcount.” Inilah konsekuensi kehidupan demokrasi, harus siap menang dan siap kalah. Sebagai politisi, mantan bupati selama dua periode, bagi saya stabilitas politik, ekonomi, sosial dan keamanan yang menjadi impian rakyat Morowali,  tetaplah yang paling utama dibandingkan cita-cita politik pribadi, kelompok dan partai saya.

Rakyat Morowali butuh ketenangan dan kedamaian, untuk itulah, kepada seluruh pendukung pasangan SAH, relawan dan simpatisan, inilah konsekuensi yang harus kita jalani. Kalah dan menang itu biasa.

Hal yang paling penting bagi kami, sebagai orang yang di panggil pak bupati selama sepuluh tahun, adalah Rakyat Morowali. Saya meminta dari lubuk hati yang paling dalam, pasangan Bupati dan wakil Bupati Morowali yang terpilih, layani rakyat dengan sepenuh hati.

Silahkan ambil hal-hal yang baik dari peninggalan kami, jangan ambil hal-hal yang buruk dari kami. Lanjutkan pembangunan untuk daerah, bangsa dan negara.  Mari tinggalkan politik pecah belah, tidak ada lagi pendukung SAH atau Tahajud, mari bersatu, kita semua adalah rakyat Morowali.

Saya sadar, masih banyak bengkalai pekerjaan rumah bagi pembangunan Morowali yang belum saya tuntaskan, untuk itu dengan besar hati, saya amanahkan kepada bupati terpilih untuk melanjutkan, memperbaiki, demi terwujudnya kesejahteraan rakyat. Karena pada akhirnya, muara dari proses politik, adalah terwujudnya cita-cita besar bangsa dan negara termasuk pemekaran daerah ini, tercapainya keadilan bagi seluruh rakyat.

Untuk itu, sekali lagi kami yang kini sebagai warga biasa mengucapkan. Selamat kepada pasangan Tahajud, jaga dan teruskan pembangunan bagi rakyat Morowali, bangun badannya bangun jiwanya. Sejahtera rakyatnya, mantap iman dan taqwa warganya. Anwar Hafid

Reportase: ramdan otoluwa

Berita terkait