Palu Raih Medali Emas Takraw

  • Whatsapp

Reporter: Ikhsan
Madjido

KONTINGEN Kota Palu sukses meraih satu medali emas
dari cabang sepak takraw di nomor beregu putra pada Popda Sulteng 2018 yang
berlangsung di Taman GOR, Palu, Kamis, (26/7/2018).

Tim sepak takraw Palu
berhasil menuntaskan perlawanan tim takraw Kontingen Kabupaten Sigi di babak
final dua set langsung dengan skor akhir 21-11 dan 21-13.
Dengan hasil tersebut tim Kabupaten
Sigi harus puas berada diperingkat kedua dan berhak untuk satu medali perak.

Sementara juara tiga bersama diraih
oleh Kontingen Buol dan Kabupaten Poso untuk masing-masing berhak atas satu
medali perunggu.

Kemenangan Palu ini merupakan
ajang ‘balas dendam’ dengan Kabupaten Sigi, karena pada babak penyisihan
Kabupaten Sigi mengalahkan Kota Palu juga dua set langsung.

Pertandingan di nomor beregu
sepak takraw telah berlangsung selama tiga hari dengan diikuti oleh 9
kontingen.


Palu
Dominasi Cabor Bola Basket



Cabang olahraga (cabor) bola
basket masih didominasi kontingen Kota Palu. Tim bola basket putra dan putri
Kota Palu berhasil menumbangkan lawannya di final yang digelar di Taman GOR
Palu, Kamis sore (26/7/2018). 

Tim putra Kota Palu
mengalahkan tim Kabupaten Banggai, sedangkan tim putri mengalahkan Kabupaten
Tojo Una-Una (Touna). 
Hasil pertandingan cabor
lainnya mengantarkan Kota Palu berada diurutan pertama perolehan medali
sementara dengan 6 emas, 5 perak dan 3 perunggu.


Urutan kedua Kabupaten Buol
meraih 2 emas, 2 perak dan 2 perunggu, sedangkan Kabupaten Parigi Moutong 2
emas, 0 perak dan 1 perunggu.

Sementara Kabupaten Banggai,
Touna, Sigi, Poso, Toli-Toli, Donggala dan Banggai Laut belum berhasil
megumpulkan medali emas.

Ketua Panitia Pekan Olahraga
Pelajar Daerah (Popda) Provinsi Sulawesi Tengah, Abd Raaf Malik mengatakan dengan
berakhirnya seluruh pertandingan cabor, maka hari ini, Jum’at (27/7/2018)
gelaran Popda akan ditutup pukul 10.00 Wita di Hotel Graha Mulia, Palu.**

Berita terkait