DEKOT TOLAK PALU NOMONI 2019

  • Whatsapp

Reporter: Firmansyah
AKIBAT Bencana alam gempabumi, tsunami dan
likuifaksi yang menimpa Kota Palu 28 September 2018 lalu, sebagian besar korban
yang tewas saat berada di Teluk Palu. Kala itu, direncanakan Festival Pesona
Palu Nomoni (FPPN) akan digelar. Belajar dari peristiwa itu, Dewan kota (Dekot)
dengan tegas menyatakan menolak penyelenggaraan FPPN mendatang. Demikian
keterangan ketua Dekot Ishak Cae, pekan lalu.

‘’Dekot bersepakat tidak akan lagi
menganggarkan dana untuk pelaksanaan Festival Pesona Palu Nomoni ke depannya. Kegiatan
itu tidak akan lagi dianggarkan. Kita belum membahas apa penggantinya, ” terang
Ishak Cae yang juga Caleg Partai Golkar Dapil Palu Selatan Pileg 2019 itu.

Untuk ke depannya, kegiatan pengganti yang
akan dilaksanakan dengan menggunakan APBD, menunggu evaluasi mendalam. ‘’Bisa
juga nanti akan diganti namanya atau kontennya itu tergantung evaluasi. Kami
belum mebahasnya. Yang jelas untuk Palu Nomoni anggota sepakat tidak lagi
melanjutkan,’’ tambahnya. Oleh seluruh konten dan program FPPN anggota Dekot bersepakat
akan dikaji terlebih dahulu. ‘’Ada trauma mendalam. Baik psikis, moral dan
sosial. Kita colling down dulu dan anti akan dievaluasi. Tapi jelas diganti,’’
akunya. **
 

Berita terkait