Bupati Donggala Lepas Safari Ramadhan

  • Whatsapp
Sumber: Humas Donggala

BUPATI Donggala Kasman Lassa melepas secara resmi Tim Safari Ramadhan kerja sama
antara Pemerintah Kabupaten Donggala, Tim Penggerak PKK dan Kepala Kementrian
Agama Kabupaten Donggala,  dirangkaikan dengan buka puasa dan shalat
magrib bersama, di rumah jabatan bupati (Rujab),  Senin (13/5/2019).
Dengan tema
” Mari Kita Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Serta Kebersamaan Dalam
Membangun Kabupaten Donggala yang Lebih Maju”.
Dalam
sambutannya, bupati mengatakan bahwa bulan suci ramadhan, merupakan bulan yang
penuh berkah, penuh kasih sayang dan penuh keridhan Allah SWT kepada kita
umatnya yang setiap tahun kita lakukan. 
Bulan suci
ramadhan ini, kata Kasman, kesempatan untuk kita beramal, berbuat baik dan ajak
silaturahmi kepada mereka yang sesungguhnya sangat membutuhkan uluran tangan
kita, mudah-mudahan tidak hanya sampai di desanya tetapi sampai di
dusunnya. 
Diakhir
sambutannya bupati berharap kepada Pimpinan OPD yang mendampingi mubalig agar
memiliki kemampuan berda’wah, sehingga dapat  menyampaikan informasi-informasi
pembangunan yang akurat. 
Sementara
itu,  Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Mohamad Yusuf Lamakampali, SE.
M. Si selaku ketua panitia, dalam laporannya menyampaikan bahwa pelaksanaan tim
safari ramadhan dilaksanakan selama 2 (dua) hari, mulai dati tanggal 13 s/d 14
Mei 2019.
Lanjut
disampaikannya tim safari ramadhan dilaksanakan pada 37 mesjid di Kabupaten
Donggala dan pada 15 Kecamatan diluar Kecamatan Pinembani. 
Turut hadir
Wakil Bupati Donggala,  Kepala Dinas Sosial  Propinsi Sulawesi Tengah, 
Kapolres Donggala, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Ketua Tim
Penggerak PKK, Pimpinan OPD Pemerintah Kabupaten Donggala dan Camat Banawa
serta Lurah.**

Berita terkait