Reporter: Ikhsan Madjido
Pengungsi korban bencana banjir bandang di Desa Bangga
Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi membutuhkan bantuan peralatan dapur, selimut
dan pakaian.
Kecamatan Dolo Selatan Kabupaten Sigi membutuhkan bantuan peralatan dapur, selimut
dan pakaian.
Sekitar 500 unit rumah terendam lumpur dan gelondongan
kayu dan 551 kk atau 2.259 jiwa
diungsikan menyusul banjir bandang yang terjadi pada 28 April 2019.
kayu dan 551 kk atau 2.259 jiwa
diungsikan menyusul banjir bandang yang terjadi pada 28 April 2019.
“Bantuan disalurkan tidak hanya bahan-bahan makanan seperti beras, minyak
goreng dan mi instan, tetapi dalam bentuk lainnya. Karena yang sangat dibutuhkan adalah bantuan
alat-alat dapur seperti panci, wajan, piring, gelas, sendok, ember, dan juga
pakaian serta selimut,” kata Kepala Dusun II Desa Bangga, Ilyas Tanirante,
Jum’at (3/5/2019).
Apalagi hampir setiap hari hujan masih mengguyur wilayah Kabupaten Sigi.
Termasuk di Kecamatan Dolo Selatan saban hari hujan turun.
Pada malam hari, kata Ilyas, udaranya sangat dingin sehingga butuh selimut
untuk menghangatkan tubuh agar terhindar dari sakit.**