Batu Sojol Diminati di Jakarta Fair

  • Whatsapp
Pemprov Sulteng Pamerkan Produk di Pekan Raya Jakarta (PRJ)

JAKARTA Fair Kemayoran atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) tahun ini merangkul usaha kecil dan menengah tidak hanya yang ada di Jakarta, melainkan juga dari berbagai daerah lain. Hadirnya UKM dalam stan-stan di Jakarta Fair Kemayoran diyakini dapat menjadi pendongkrak promosi usaha tersebut.

Sulawesi Tengah menjadi provinsi yang mendapat kesempatan untuk memamerkan produk-produk UKM-nya di pesta rakyat Jakarta tahun ini.

Dari sekian banyak UKM yang ikut pameran di stand Provinsi Sulteng, UKM kerajinan batu Sojol yang banyak diminati pengunjung.

Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Sulteng, Nurhalis, di Jakarta, (12/6/2019) mengungkapkan selain UKM Kuliner, kerajinan tangan cincin batu Sojol banyak dilirik pengunjung.

“Minat bukan pada batunya sih, tapi sebagai aksesoris yang terlihat menarik. Kebetulan bahan batu berasal dari Sojol,” terang dia.

Sedangkan promosi wisata, menurutnya, kurang diminati pengunjung.

“Pengunjung kurang yang berminat dengan pariwisata. Banyak yang menolak ketika disodorkan brosur. Video yang diputar juga kurang ditonton. Mayoritas pengunjung ingin belanja,” katanya.

Jakarta Fair sendiri dibuka pada 22 Mei lalu dan direncanakan sampai 30 Juni 2019.**

Reporter: Ikhsan Madjido 

Berita terkait