Haji Mabrur Panutan Masyarakat

  • Whatsapp
Wagub Rusli Dg Palabbi menyambut jamaah haji kloter 7 BPN (Foto: Humpro Sulteng)
banner 728x90
Wagub Rusli Dg Palabbi Sambut Jamaah Haji Kloter 7

Sumber: Humpro Sulteng

WAKIL Gubernur Sulawesi Tengah,  H Rusli Dg Palabbi menyambut kedatangan Jamaah Haji Kloter 7 Balikpapan di Asrama Haji Transit Palu, Minggu (8/9/2019).

Kedatangan jamaah haji dari Provinsi Sulteng ini disambut langsung Rusli Dg Palabbi bersama Kepala Kemenag Sulteng H Rusman Langke, Kepala Biro Admininistrasi Kesramas Setda Provinsi, Hk Sitty Hasbia N Zaenong dan perwakilan unsur Muspida.

Dihadapan 449 jamaah yang baru kembali dari tanah suci tersebut, Rusli Dg Palabbi mengapresiasi atas kinerja yang telah ditunjukkan oleh panitia penyelenggara ibadah  haji (PPIH) Provinsi Sulawesi Tengah, yang telah memberikan  peningkatan kualitas pelayanan haji dari tahun ke tahun.

“Semoga dapat dipertahankan dan ditingkatkan pada tahun berikutnya,” kata Rusli Dg Palabbi.

Dikesempatan tersebut, Rusli Dg Palabbi berharap jamaah haji dapat menjadi panutan dan suri teladan di tengah masyarakat.

“Untuk mempertahankan haji mabrur, saya berharap  setelah  berada  di  tengah masyarakat bapak-bapak haji dan ibu-ibu hajjah bisa menjadi panutan dan suri tauladan dalam tutur kata dan perbuatan, baik di lingkungan keluarga, tetangga bahkan di lingkungan masyarakat luas,” katanya.

Haji mabrur, lanjutnya, akan terlihat dari tingkahlaku dan perubahan sikap.

“Insya Allah bapak ibu bisa menjaga kemabruran haji yang baru dilaksanakan ini, yang akan terlihat dari tingkahlaku dan perubahan sikap, juga diharapkan  mampu  memberikan  kontribusi positif, safaat dan manfaat dalam menciptakan  perdamaian  dan  keamanan  ditengah masyarakat dan lingkungannya yang dapat menunjang penyelenggaraan pemerintahan dan peningkatan pembangunan di Provinsi Sulawesi Tengah ini,”  lanjutnya.

Wakil Gubernur juga mengucapkan turut berduka cita atas wafatnya 7 orang jemaah haji asal Sulteng di Arab Saudi, semoga amal ibadah  almarhum dan almarhumah diterima disisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa tabah dan ikhlas  atas  ujian ini.

Sementara, Kakanwil Kemenag Sulteng H Rusman Langke mengatakan, proses pemulangan jemaah haji dari Balikpapan ke Palu dimulai 8 September hingga 12 September 2019 dengan menggnakan maskapai penerbangan Lion Air.

Penerbangan dari Balikpapan ke Palu terbagi dalam 3 trip penerbangan sesuai jadwal yang di tetapkan.

Selain itu ketua PPIH Sulteng ini juga menyampaikan, Jemaah Haji Sulteng yang tediri dari 5 kloter yaitu Kloter BPN 7,8,9,10 dan 11 berjumlah 2.033 Jemaah Haji + 25 petugas Kloter.

Lebih lanjut, Jemaah Haji Asal Sulteng  1440 H Tahun 2019 yang akan di proses kepulangannya melalui embarkasi Balikpapan sebanyak 2.026 Orang (2.001Jemaah + 25 petugas kloter).

Sedangkan 7 orang jemaah haji antara lain dari Kabupaten Balut 3 orang jemaah haji , 2 orang jemaah haji asal Kota Palu, 1 orang jemaah haji asal Touna, dan 1 orang jemaah haji Donggala tidak dapat pulang ke tanah air karena wafat di Arab Saudi.

Pembiayaan penyelenggaraan ibadah haji tahun ini, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, yaitu menggunakan pesawat full carter untuk 3 penerbangan (trip 1,2 dan3).

Dengan demikian semua jemaah haji dan barang bawaan jemaah asal sulteng dapat di pulangkan di palu dalam selisih waktu yang tidak terlalu jauh terpisah sebagaimana tahun-tahun sebelumnya.**

Berita terkait