BNNK Donggala Gelar Press Release Capaian Tahun 2019

  • Whatsapp

Donggala,- Badan Narkotika Nasional Kabupaten Donggala (BNNK) Mengelar Press Release Akhir Tahun Bersama Wartawan Donggala di Warkop Aweng Palu Jln.Ponegoro,Rabu (25/12/2019).

Kepala BNNK Donggala AKBP.Kahar Muzakkir,SH di dampingi Kasi Brantas AKP.Nirman Djamali dan Kasubag Umum Sitti Khadijah,S.Farm.,Apt,serta dihadiri oleh seluruh staf BNNK Donggala.

AKBP.Kahar Muzakkir,SH mengatakan BNNK Donggala sebagai instansi vertikal dibawah lembaga BNN RI yang merupakan lembaga pemerintah non kementrian (LPNK) yang memiliki tugas pokok dan fungsi.

“saya menjabat sebagai kepala BNNK Donggala kurang lebih sekitar 2 tahun 3 bulan. Namun berkat kinerja seluruh anggota BNNK Donggala serta dukungan dari banyak pihak, semua dapat dilalui dengan baik” ucapnya.

Oleh karena itu dalam menyusun dan melaksanakan kebijakan nasional terkait penanganan masalah narkotika di Indonesia, kita memiliki misi khusus yaitu; menjadi bangsa Indonesia imun terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba, memulihkan penyalahguna narkoba dan menjaganya agar tidak relapse dan menjadikan Indonesia Negara yang aman terbebas dari peredaran gelap narkoba.

“Alhamdulillah capaian kinerja BNNK Donggala periode Januari sampai dengan Desember tahun 2019 telah berhasil menangani 3 kasus dan meraih target capaian kinerja yang maksimal,” tuturnya.

Kahar Muzakkir menambahkan, tiga kasus tindak pidana narkotika jenis shabu yang ditangani BNNK Donggala di tahun 2019 ini semuanya tersangkanya berjenis kelamin laki-laki.

Adapun kasus tindak pidana narkotika jenis shabu yang terungkap sebagai berikut: pertama, Amirullah,Nomor : LKN/01/I/Ka/Pb/2019/BNNK-DGL,tanggal 29 januari 2019, kedua,Moh.Abbas dan Maman Setiaman,Nomor : LKN/02/III/Ka/Pb/2019/BNNK-DGL, tanggal 08 maret 2019, Ketiga, Moh.Rozaq,Nomor : LKN/03/IV/Ka/Pb/2019/BNNK-DGL,tanggal 1 april 2019,ujarnya.

Kahar Muzakkir berharap, ditahun 2020 nanti Insya Allah Pemerintah Daerah Kabupaten Donggala bisa menambahkan anggaran kepada BNNK Donggala. Sejak tahun 2017 sampai tahun 2019 ini, pemda donggala masih memberikan anggaran kepada kami sebesar 50 juta,” katanya rabu (25/12).***

Reporter: Syamsir Hasan

Berita terkait