Berita Pagi: Wali Kota Palu Serahkan Bantuan APD ke-5 RS Swasta

  • Whatsapp
Pembagian APD di sejumlah RS swasta, oleh wali kota palu. Foto: ist
banner 728x90

Palu,- Pemerintah Kota Palu Sulawesi Tengah (Sulteng) menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dalam upaya untuk memutuskan penyebaran Covid-19 ke sejumlah Rumah Sakit (RS) Swasta yang berada di Kota Palu.

Bantuan APD tersebut selanjutnya diserahkan langsung oleh Wali Kota Palu secara simbolis kepada setiap masing-masing perwakilan di lima RS Swasta yang ada di Kota Palu. Diantaranya RS Wirabuana, RS Budi Agung, RS Bhayangkara, RS Samaritan dan RS Al-khairat.

“Kami menyerahkan APD ke lima RS Swasta yang ada di Kota Palu, dan itu ada setiap perwakilan yang datang untuk menerimanya” ungkap Wali Kota Palu Hidayat, Jumat (15/05/20).

Kemudian, Wali Kota Palu juga menjelaskan tiap RS agar bisa berkontribusi untuk menyiapkan ruang isolasi terkhusus untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan pasien yang Positif Covid-19.

Hidayat berharap APD tersebut dapat digunakan secara maksimal oleh setiap RS untuk melakukan penanganan dan pencegahan Covid-19.

“Kita sudah melakukan rapat dari bulan Maret bersama semua RS yang berada di Kota Palu, dan kami berharap agar setiap RS bisa menyediakan ruangan untuk PDP dan juga yang Positif Covid-19,” tutupnya. ***

Reporter: Alsih Marselina

Berita terkait