Sigi,- Berdasarkan informasi dari Humas Kabupaten Sigi, Selasa (12/5/2020) akses jalur darat yang menghubungkan Kulawi, Kabupaten Sigi dan Kota Palu, putus total dihantam banjir.
Banjir yang melanda Desa Tuva dan Salua tersebut, bukan hanya sekali terjadi. Namun kerap melanda dua desa itu.
“Hari ini tanggal12 Mei, terjadi lagi banjir di desa Tuva. Akses jalan menuju Palu-Kulawi putus total. Karena air meluap kejalan lagi,” isi pesan singkat Humas Sigi.
Sementara, Kepala Badan Penanggulanga Bencana Daerah (BPDB) Sulteng, Bartholomeus Tandigala menjelaskan bahwa, saat ini empat anggota Tim Reaksi Cepat (TCR) menggunakan motor trail, berada di lokasi. Guna melakukan langkah-langkah evakuasi.
“Saat ini Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Prov. Sulteng berjumlah 4 orang, menggunakan Motor Trail sedang berada dilokasi untuk melakukan langkah-langkah evakuasi,” jelasnya. ***
Reporter: Firmansyah Lawawi