Bupati Donggala Lantik Delapan Kades

  • Whatsapp
Bupati Donggala Kasman Lassa, melantik dan mengambil sumpah Delapan Kepala Desa. Fto: ist
banner 728x90

Donggala,- Bupati Donggala Kasman Lassa, melantik dan mengambil sumpah Delapan Kepala Desa (Kades) hasil penyelenggaraan Pilkades serentak yang dilaksanakan pada tahun 2019 yang lalu yang berlangsung di ruang Kasiromu Kantor Bupati Donggala, Rabu (29/07).

Bupati Donggala dalam sambutannya menyampaikan pada dasarnya Bupati sebagai Kepala Daerah memiliki kewenangan dalam menyelesaikan seluruh sengketa terkait dengan sengketa Pilkades sesuai dengan ketentuan Perundang-undangan yang berlaku.

Namun ada hal yang harus kita ketahui bersama bahwa kita juga harus menghargai setiap proses yang ada di Pengadilan Negeri Donggala, dimana sengketa Pilkades Delapan Desa diproses.

“Oleh karena itu, kita harus menunggu dan menghormati apapun hasilnya. Alhamdulillah akhirnya kita dapat melakukan pelantikan Delapan Desa yaitu Desa Mapane, Desa Tambu, Desa Sibayu, Desa Rerang, Desa Saloya, Desa Oti, Desa Enu dan Desa Marana,” tutur Bupati.

Buapti melanjutkan, bahwa seorang Kepala Desa mempunyai tugas yang besar, bukan hanya terfokus pada program yang ditawarkan serta nominal anggaran yang diusulkan ke Pemkab, tetapi idealnya juga harus mampu membawa masyarakatnya hidup secara layak dan menggiatkan kembali budaya gotong royong yang saat ini hampir punah.

“Jadilah seorang Kades yang senantiasa mampu memegang teguh amanah dan senantiasa berkomitmen atas janji-janji yang dituangkan dalam visi dan misi, dengan tetap bersinergi mendukung program Pemerintah Kabupaten Donggala,” ujarnya.

Bupati pun menyampaikan, jangan sampai masyarakat terbelah dan terkotak-kotak hanya karena perbedaan pilihan politik.

”Yang menang sebaiknya segera merendahkan hati, rangkulah yang kalah. Kemudian kepada masyarakat yang ada di Desa untuk terus memberikan masukan dan petunjuk kepada Kepala Desa, saling berkoordinasi dan bekerjasama untuk membangun kemajuan di masing-masing Desanya,” pesannya.

Terakhir, Bupati ucapkan selamat bekerja kepada para Kepala Desa yang baru dilantik dan berharap segera menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJM Desa). ***

Reporter: Syamsir

Berita terkait