Kasus Covid Naik, Pembelajaran Tatap Muka di Sulteng Terancam Tertunda

  • Whatsapp
banner 728x90

Palu,- Pembelajaran Tatap Muka (PTM) merupakan solusi dalam mengatasi ancaman penurunan kemampuan belajar bagi siswa selama masa pandemi Covid-19. Kendati demikian, kasus pertambahan kasus baru Covid-19 di Sulawesi Tengah (Sulteng) hingga kini masih terus bertambah. Sehingga proses belajar tatap muka di tahun 2021 terancam belum dapat dilakukan.

Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Sulteng menyampaikan, sesuai dari arahan yang telah diberikan oleh Gubernur Sulteng, bahwasannya sekolah tingkat SMA, SMK, SLB dari pihak Pemprov Sulteng belum mengizinkan untuk sekolah tatap muka dilangsungkan.

“Melihat dari situasi yang ada saat ini bahwa Covid-19 di Sulawesi Tengah makin meningkat, sesuai dengan arahan yg diberikan oleh bapak Gubernur dimana tanggal 1 Desember kemarin kewenangan pengambilan keputusan diberikan kepada tiap-tiap Provinsi. Untuk itu di Sulteng pada tanggal 4 Januari yang menjadi kewenangan provinsi adalah SMA, SMK, dan SLB Gubernur Sulteng belum mengizinkan,” ujarnya Irwan Lahace kepada kailipost.com, Senin (28/12/2020).

Untuk itu, kata Irwan Lahace, terkait belum dapat dijalankan Pembelajaran Tatap Muka berharap kepada seluruh siswa-siswi yang di Sulteng agar tepat dapat memaksimalkan pembelajaran secara mandiri.

“Yang ada di Desa agar bisa menggunakan cara belajar yang sesuai dengan kearifan lokal dan sesuai dengan kondisi lokal sebab untuk SMA, SMK dan SLB laporan untuk kesulitan belajar selama pembelajaran Online belum mereka rasakan secara langsung,” tandasnya.***

Reporter: Windy Kartika

Berita terkait