Gubernur Cudy Hadiri Peresmian Smelter GNI Oleh Jokowi di Konawe

  • Whatsapp

reportase: andono wibisono

KENDARI,- Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura didampingi Tenaga Ahli Bidang Perekonomian dan Investasi, Ronny Tanusaputra menghadiri peninjauan pabrik Ferronikel dan Stainless Steel serta Peresmian Smelter PT Gunbuster Nickel Indonesia di Kabupaten Konawe Sulawesi Tenggara, 27 Desember 2021 oleh Presiden Joko Widodo.

Di acara itu, Direktur Utama PT GNI, Wisma Bharuna menyebut bahwa peresmian dan peninjauan Pabrik Ferronickel dan Smelter dipusatkan di lokasi PT Virtue Dragon Nickel Industry.

Sedangkan Ronny, mengatakan bahwa acara akhir tahun tersebut akan menjadi momentum bahwa Gubernur Sulteng akan mendukung dan berkomitmen arahan Presiden Jokowi tentang hilirisasi industri seluruh sumber daya alam di Indonesia.

‘’Hilirisasi industri akan banyak melibatkan rakyat lingkar tambang, potensi ikutan daerah penyangga akan jadi prioritas dan otomatis hilirisasi industri akan banyak memberi pertumbuhan ekonomi mikro dan kecil tumbuh subur. Industri pertambangan juga akan melibatkan perusahaan daerah untuk peningkatan fiskal daerah,’’ terang Ronny menirukan keterangan gubernur kepada redaksi siang ini.

***

Berita terkait