Sisa 49% Desa di Sulteng Belum Dapat Akses Internet, 942 Desa Sudah

  • Whatsapp

“Untuk mengatasi itu secara bertahap tiap tahun, mulai tahun 2022 hingga tahun 2024 kita menyediakan akses internet di desa-desa di Sulteng,” katanya.

“Ini menjadi salah satu program utama Pemerintah Provinsi Sulteng dan dibantu oleh Kementerian Desa karena Kementerian Desa juga punya program untuk menyediakan akses Internet di 3.000 desa di Indonesia,” ujar Nadir menambahkan.

Tak kalah penting, kehadiran internet harus juga ditunjang dengan perawatan yang berkelanjutan. Tenaga Ahli Gubernur Sulteng, M. Ridha Saleh mengatakan, internet yang stabil akan sangat membantu warga desa.

“Ini salah satu cara mentransformasi pembangunan di desa. Jadi bagaimana desa dapat menjadi basis untuk meningkatkan pembangunan di daerah. Makanya kami bekerjasama dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan vendor di bidang kelistrikan yang merupakan anak perusahaan PLN untuk menstabilkan jaringan internet di desa,” ucap Saleh.

Berita terkait