Jokowi meminta agar masyarakat tidak membully produk buatan negeri. Sebagai informasi, kereta LRT Jabodebek merupakan buatan dalam negeri.
“Jangan membully produk kita sendiri. Siapa lagi yang mau bangga kalau nggak kita sebagai pemakai? Ya ndak? Bahwa kadang ada macetnya ya perbaiki, bahwa ada kekurangan desain, perbaiki. Memang harus seperti itu. Di Jepang apa buat mobil langsung juga bagus seperti sekarang ini? Berpuluh tahun. Shinkansen juga berpuluh tahun. TGV juga sama seperti itu. Saya ngerti karena saya dateng ke mereka mengetahui tahapan-tahapan seperti itu,” ucap Jokowi.
Jokowi sekali lagi menekankan bahwa Indonesia harus berani memulai menggunakan produk buatan negeri. Dia meminta kekurangan yang ada untuk tidak langsung dibully.